Patroli Sekaligus Pemadaman

Patroli Sekaligus Pemadaman Titik Api Di Wilayah Kec. Siak Hulu

Patroli Sekaligus Pemadaman Titik Api Di Wilayah Kec. Siak Hulu***
IAK HULU, (MTN) - Titik api dikabupaten kampar semakin bertambah, hal ini membuat unsur Instansi terkait Kecamatan Siak Hulu kabupaten Kampar melaksanakan Patroli dan pemadaman sekaligus pendinginan titik api yang semakin melebar, rabu 21/8/19.

Camat Siak Hulu Fajri Hasbi S.STP. M.si, Kapolsek Siak Hulu Kompol Zulkarnain.SE dan Danramil 06 Kapten Kav. Hadi Prayitno serta dibantu oleh ZM dari pihak Perusahaan PT. RSS Sumitro dan beberapa masyarakat dengan jumlah personil 17 orang,dari pemerintah Kecamatan 4 personil,Polri 4 personil Tni 7 personil Security Pt Rss 4 personil dan masyarakat  Sepadan Lahan kebakaran 3 Orang.

Patroli pemadaman titik  api dipimpin langsung Camat Siak Hulu Bapak Fajri Hasbi,S,STP.,M,si dengan sasaran lahan masyarakat yang terbakar berlokasi di Rt.01 Rw.01 Dusun II, Desa Buluh Nipis Kecamatan Siak Hulu kabupaten Kampar. Dimulai dari jam 11.30 wib dan selesai jam 17.00 wib.

Peralatan yang kurang memadai dan kondisi lahan gambut yang ditumbuhi semak belukar membuat ketitik api susah dipadamkan,
Namun kita upayakan agar titik api dapat dipadamkan kata Camat Fajri Hasbi.

Pada kesempatan yang sama Kapolsek Siak Hulu Kompol Zulkarnain. SE akan melidik terhadap  pembakar lahan dan memanggil pemilik lahan dan sekaligus menghimbau agar masyarakat tidak sembarangan membakar lahan karena bisa dikenakan tindak pidana sesuai hukum yang berlaku. (Yg)***
TERKAIT