Setelah Di Beri Mandat Oleh DPW MOI Riau

DPC MOI Bengkalis Resmi Terbentuk, Effendi Di Percaya Sebagai Ketua

Effendi Basri, ( ketua terpilih DPC MOI Bengkalis)***
BENGKALIS, (Mesiatransnews.com) - Pengurus Dewan Pimpinan Cabang - Media Online Indonesia (MOI) Kabupaten Bengkalis resmi dibentuk, hal ini atas kesepakatan beberapa media online pada tanggal 15 April 2020 di Bengkalis yang lalu.

Pembentukan pengurus ini berawal setelah diberi mandat oleh DPW MOI Propinsi Riau No:10/MAN-MOI/DPW-RIAU/IV/2020 yang ditanda tangani ketua DPW MOI Riau Anotona Nazara, SE dan Sekretarias Amponiman Batee.

Effendi Basri dari media Riauin.com yang menerima mandat, sekaligus dipercaya sebagai Ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC MOI) Kabupaten Bengkalis untuk 5 tahun kedepan.

Penetapan Ketua DPC ini berdasarkan hasil Musyawarah Cabang (Muscab) pertama dengan beberapa orang anggota dari perwakilan pimpinan media Online yang dilaksanakan di Sekretariat DPC  di Jalan Antara Sidomulyo No.04/A Kabupaten Bengkalis.

Sementara, yang ditunjuk sebagai wakil ketua Putra Irawan Tanjung dari Media Oketimes.com kemudian Sekretaris Abdul Hamid dari Media Laskar com dan Bendahara Muslim dari Media Utusannews.com.

Ketua DPC MOI Kabupaten Bengkalis Effendi Basri  menyampaikan kepada media, sabtu (25-04-2020) mengucapkan terima kasih kepada anggota yang bergabung di organisasi media online indonesia (MOI) yang telah memberi kepercayaan kepada saya untuk memimpin DPC MOI di kabupaten bengkalis. Yang rencananya bulan ini akan dikukuhkan kepengurusan di pekanbaru tapi ada kendala penyebaran wabah covid-19 atau virus corona maka di tunda sampai keadaan aman.

Pembentukan organisasi MOI khususnya di Kabupaten bengkalis bukanlah sebagai pesaing bagi organisasi kewartawanan yang telah lama keberadaannya di kebupaten bengkalis tapi dalam rangka mewujudkan kebersamaan, saling bahu membahu, kata pepatah ringan sama di jinjing berat sama dipikul. Kaki di gigit semut mulut juga rasa kesakitan. Apabila salah satu organisasi kewartawanan tersakiti, organisasi yang lain merasakan juga. Ujar Effendi.

lanjutnya terbentuknya organisasi MOI Ini sebagai wadah media online yang akan memberikan warna tersendiri dan juga kita menjadi terarah dalam hal mengelola media dan saya yakin wadah ini kita akan membuka peluang lebih besar untuk mendiskusikan hal-hal yang berkaitan dengan kemajuan media dan akan memberikan warna tersendiri," ucap Effendi

kemudian pria sapaan akrab Fendi. wartawan senior sudah menggeluti dunia Jurnalis tiga puluhan tahun ini, Muscab yang pertama kali digelar itu, bagian dari penyelenggaran roda organisasi dengan visi misi meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam internal organisasi yang terdiri dari para insan pers media online.

"Disamping itu, kita berpeluang untuk melakukan pembinaan wartawan yang tergabung dalam media kita melalui diskusi dalam internal organisasi kita, bagaimana kedepan media-media kita bisa mandiri dan exsis," pungkas Effendi. (Rls/Bp) ***

TERKAIT