Tingkatkan Silaturahmi Dan Kerjasama Untuk Bangkit Dari Pandemi Menuju Riau Berdaya Saing

Gubri: Terima Kasih Kepada Relawan, Nakes, Dan Tokoh Masyarakat Telah Membantu Penanganan Covid-19

Gubri: Terima Kasih Kepada Relawan, Nakes, Dan Tokoh Masyarakat Telah Membantu Penanganan Covid-19, Sempena HUT Riau Ke 64 ***
PEKANBARU, (Mediatransnews) -  Syamsuar Gubernur Riau (Gubri), mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah membantu melakukan penanganan COVID-19 di Riau. Ia menyebutkan bahwa upaya pengendalian penanganan COVID-19 membutuhkan dukungan semua pihak.

"Atas nama Pemerintah Provinsi Riau, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan apresiasi atas kerja sama dan bantuan dari Forkopimda Riau, DPRD Riau, Bupati/Wali Kota serta Forkopimda Kabupaten/Kota se-Riau, Kepala OPD, Kepala Instansi Vertikal, dan TNI/POLRI," sebut Syamsuar dalam Apel peringatan HUT Riau ke-64 di Gedung Daerah Balai Serindit, Senin (9/8/2021).

Juga mengucapkan terima kasih kepada BUMN/BUMD/Perusahaan Swasta, Perguruan Tinggi, Tim Relawan COVID-19 Riau, Ulama/Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pimpinan Paguyuban, Tokoh Wanita dan Pemuda, para Mahasiswa, Ikatan Dokter Indonesia, Ikatan Dokter Spesialis serta pimpinan Rumah Sakit dan non medis yang telah membantu dalam penanganan COVID-19 di Provinsi Riau.

Selain itu juga, mengungkapkan bahwa Pemerintah Riau saat ini juga tengah gencar melakukan Testing, Tracing, dan Treatment, untuk mengetahui sejauh mana tingginya tingkat penularan COVID-19 di Provinsi Riau, serta memaksimalkan pengobatan kepada masyarakat yang terpapar di rumah sakit dan di tempat isolasi.

Adapun upaya lain dalam menekan kasus COVID-19, kata Gubri, yakni pelaksanaan vaksinasi COVID-19 di seluruh wilayah Provinsi Riau agar terbentuknya Herd Imunnity. Kepada segenap masyarakat.  Gubernur Syamsuar juga mengucapkan Selamat Hari Jadi ke-64 Provinsi Riau.

"Mari tingkatkan silaturahmi dan kerjasama untuk Bangkit dari Pandemi menuju Riau Berdaya Saing. Semoga kita selalu diberi kesehatan dan segala ikhtiar dan kerja keras menjadi amal ibadah dari Allah SWT, Amiin Ya Rabbal Aalamiin," ujarnya.(MC / Mtn) ***

TERKAIT